Rabu, 08 Januari 2014

Penerimaan Mahasiswa Baru PTAIN Mulai 18 Februari




Penerimaan mahasiswa baru Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (PTAIN) dimulai pada 18 Februari hingga 30 April 2014. Penerimaan mahasiswa baru PTAIN melalui Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN-PTAIN) dan Ujian Masuk Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (UM-PTAIN).
Pendaftaran dapat dilakukan secara online. Untuk jalur ujian UM-PTAIN dapat dilihat di laman http://www.um-ptain.ac.id, sedangkan jalur ujian SPAN-PTAIN dapat dilihat di laman http://www.span-ptain.ac.id. Ujian tulis meliputi tes potensi akademik dan tes bidang studi prediktif (studi dasar, wawasan keislaman, IPA dan IPS).
Persyaratan mengikuti ujian masuk PTAIN, yaitu lulus dari satuan pendidikan SMA/MA/SMK/MAK/Pesantren Mu’adalah atau yang setara tahun 2012, 2013, dan 2014, memiliki kesehatan memadai, dan memenuhi persyaratan yang ditentukan PTAIN penerima.
Menteri Agama Suryadharma Ali mengatakan seleksi mahasiswa baru dapat diikuti oleh calon mahasiswa dari seluruh Indonesia tanpa membedakan jenis kelamin, agama, ras, suku, kedudukan sosial dan kemampuan ekonomi.
“Minat masuk PTAIN makin tinggi seiring diintegrasikannya berbagai disiplin ilmu agama dan umum ke dalam perguruan tinggi Islam. Kami tidak lagi mengotak-kotakkan ilmu agama dan umum. Karena itu, kini mahasiswa dari madrasah atau berasal dari pondok pesantren bisa belajar ilmu kedokteran,” ujarnya saat peluncuran SPAN-PTAIN dan ujian masuk perguruan tinggi agama Islam, di Jakarta, Selasa (7/1/2014).
Hal senada diungkapkan Ketua Panitia Penyelenggara Penerimaan Mahasiswa Baru, Mudji Rahardjo. Menurut dia animo masyarakat masuk PTAIN semakin tinggi. Misalnya, ia mencontohkan pada tahun lalu mencapai 356.964 orang. Namun karena sarana pendukung terbatas yang diterima hanya 53.559 orang.
“Tantangan ke depan adalah daya tampung mahasiswa. Karena itu, perlu dipikirkan ke depan upaya meningkatkan sarana pendukung pendidikan di PTAIN,” ujarnya.[as]
 Sumber: Kemenag.go.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar