Kamis, 16 Januari 2014

Jangan Berhenti Membangun Toleransi Beragama




Seluruh elemen bangsa untuk tidak berhenti membangun toleransi antarumat beragama dan menghargai kemajemukan di antara sesama anak bangsa.

Ajakan tersebut disampaikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw di Istana Negara, Jakarta, Rabu (15/1/2014).

Menurut Presiden sebagai sebuah bangsa multibudaya dengan penduduk Muslim terbesar di dunia, Indonesia harus mampu membangun budaya yang teduh dan mengayomi di antara sesama anak bangsa.

“Kesetaraan, toleransi, dan sikap menghargai kemajemukan merupakan jiwa dan nilai utama yang termaktub dalam Piagam Madinah. Piagam Madinah berhasil mengubah tatanan masyarakat yang saling berseteru menjadi tatanan masyarakat yang kuat, tangguh, makmur, dan bersatu,” kata Presiden.

Sumber: Beritasatu.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar