Kamis, 30 Januari 2014

ESDM Dukung Program Ekpedisi NKRI Kopassus




Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mendukung program Ekspedisi Negara Kesatuan Repubklik Indonesia (NKRI) yang digagas oleh Komando Pasukan Khusus (Kopassus).

Hal ini disampaikan Menteri ESDM Jero Wacik usai bertemu dengan Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus Mayor Jenderal Agus Sutomo di kantor ESDM, hari ini.

"Kopassus punya program ekspedisi NKRI, sekarang ekpedisi yang keempat di Maluku. Ini juga menyangkut ESDM karena barang pertambangan apa saja yang terdapat disitu didata semua. Saya sudah menyatakan ke Danjen Kopassus kami akan support program ini," kata Jero dalam konpers di Jakarta, Kamis (30/1).

Jero menjelaskan pendataan yang dilakukan oleh Kopassus ini membantu tugas dari Kementerian ESDM lantaran menyangkut geologi, pertambangan, minyak dan gas bumi. Dalam pertemuan itu, Jero mengaku terkesima dengan pemaparan dan tayangan program Ekpedisi NKRI tahun sebelumnya. "Selamat bertugas. Jalankan program ekspedisinya," ujarnya.

Sementara itu, Danjen Kopassus menerangkan program Ekspedisi NKRI merupakan kegiatan tingkat nasional bernuasa peduli lingkungan, akademisi, sosial, wawasan kebangsaan, bela negara dan kebersamaan.

Ekspedisi ini kali pertama berlangsung pada tahun 2011 di Sumatera dengan nama Ekpedisi Bukit Barisan, Ekpedisi kedua pada 2012 di Kalimantan dengan nama Ekspedisi Khatulistiwa, program ketiga pada tahun 2013 Ekpedisi NKRI Koridor Sulawesi, dan tahun ini Ekspedisi NKRI Koridor Maluku dan Maluku Utara pada 6 Februari hingga 26 Juni 2014.

"Tujuan ekspedisi ini silahturahmi nasional. Bersama-sama komponen bangsa yakni TNI-Polri, Mahasiswa, Ormas, Peneliti, ahli, pakar, sama-sama turun ke lapangan melakukan kegiatan pendataan potensi sumber daya alam termasuk potensi bencana," jelasnya.

Selain pendataan, Agus mengungkapkan program ini bertujuan meningkatkan wawasan kebangsaan serta membangun kebersamaan secara nasional. Dalam program ini ada kegiatan membangun infrastruktur di desa terpencil serta fasilitas komunikasi. "Kami juga melaksanakan kegiatan membuka kesempatan bagi masyarakat setempat untuk pariwisata,"ujarnya.

Sumber: Beritasatu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar