Sulawesi Utara diduga telah dimasuki
kawanan teroris asal Poso, Sulawesi Tengah. Daerah Bolaang Mangondow di
Sulawesi Utara disinyalir menjadi salah satu pintu masuknya kawanan
teroris dari Poso.
“Benar saya mendapatkan informasi itu.
Namun itu baru sekedar informasi. Kami tetap melakukan antisipasi untuk
kemananan daerah Sulawesi Utara,” kata Kapolres Bolaang Mangondow, Ajun
Komisaris Besar Polisi Enggar Brotoseno seperti dilansir VIVAnews.
Enggar juga mengimbau kepada setiap warga
berperan aktif membantu Polri dalam menangkal teroris yang masuk di
Sulawesi Utara. Langkah ini untuk mengantisipasi masuknya kelompok
teroris ke Sulawesi Utara.
“Sangat diharapkan peran serta masyarakat. Jika ada yang dicurigai langsung dilaporkan di Polsek terdekat,” kata dia.
Sementara, Kepala Bidang Humas Polda
Sulawesi Utara Ajun Komisaris Besar Polisi Denny Adare mengatakan, akan
melakukan langkah antisipasi bila memang ada dugaan masuknya teroris di
Sulawesi Utara. Meski belum mendapatkan informasi itu, namun Polda Sulut
selalu siap.
“Saya juga yakin masyarakat Sulut tak
tinggal diam akan hal-hal seperti ini,” kata Denny. Menurut Denny,
kerukunan antar umat beragama di Sulawesi Utara yang begitu tinggi
diharap turut andil menahan masuknya kelompok teroris dari Poso. “Jadi
aksi teroris yang membawa nama agama di Sulut ini salah besar,” ujar
dia.
Sementara itu Markas Besar (Mabes) Polri
menyatakan sejumlah teroris yang teridentifikasi berasal dari wilayah
Nusa Tenggara Barat (NTB) terkait jaringan terorisme di Poso, Sulawesi
Tengah. (fq)
Sumber: LB
Tidak ada komentar:
Posting Komentar