Selasa, 14 Mei 2013

Warga Diminta Proaktif Cegah Teroris





Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan meminta masyarakat proaktif mencegah masuknya teroris ke wilayahnya. Salah satunya dengan melaporkan dengan segera aktivitas warga pendatang.

"Warga harus segera melapor ketika melihat ada tamu atau yang mengontrak tidak wajar. Hal ini sebagai bagian dari deteksi atau pencegahan dini masuknya teroris,” ujar Aher di Sukabumi, Minggu (12/5/2013).
Ia mengatakan pencegahan diperlukan agar jaringan teroris tidak berkembang lebih jauh. Hal ini menanggapi penangkapan teroris di kawasan Cigondewah, Kecamatan Margaasih, Kabupaten Bandung.

Menurut Aher, awalnya Cigondewah hampir dinyatakan sebagai kawasan yang paling aman di Bandung. Namun, sebelum itu dilakukan, malahan terjadi penangkapan teroris di kawasan tersebut.

#Antara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar